Pendarahan yang disertai dengan trauma dapat berarti keadaan yang mengancam nyawa. Jika pendarahan tidak dilakukan dengan segera, kondisi penderita akan semakin buruk, dan jika tidak ditangani dengan cepat dan tepat mungkin akan menyebabkan pasien meninggal dunia.
Tetapi Perlu diingat bagi orang awam yang ingin menolong orang yang mengalami pendarahan bahwa Jika ada darah maka akan selalu ada resiko bagi kita tertular penyakit. Oleh Karena itu Selalu Proteksi Diri terlebih dahulu.
Tips Melindungi Diri Dalam Menolong Orang Yang Mengalami Pendarahan
Gunakan selalu perlindungan diri sendiri dari penyakit yang dapat menular melalui darah dan cairan tubuh. Secara singkat, mencegah terjadinya penularan penyakit menular seperti AIDS, Hepatitis dilakukan sebagai berikut :
- Jauhilah darah dan cairan tubuh penderita. Minimal pakai sarung tangan sebagai pelindung. Gunakan Juga masker dengan katup satu arah jika harus melakukan tindakan ventilasi.
- Gunakan kacamata pelindung, masker jika ada semburan atau percikan darah
- Jangan pernah sentuh mulut anda, hidung atau mata atau makan dengan tangan anda ketika/ setelah memberikan perawatan emergensi
- Jaga semua luka terbuka penderita dengan menutup dan menggunakan pembalut
- Cuci tangan anda secepat mungkin setelah memberikan perawatan pada penderita.
Itulah Tips Melindungi Diri Dalam Menolong Orang Yang Mengalami Pendarahan. Tetaplah mari kita menolong orang lain yang butuh pertolongan kita tetapi mari kita tetap memperhatikan kondisi diri kita. Sesungguhnya ketika kita menolong orang lain, maka Allah akan menolong hidup kita. Salam Sehat.
0 komentar:
Post a Comment