Blog ilmu bayoe ini tempat berbagi informasi seputar farmasi, kesehatan, dan lain-lain

Kesalahan yang Membuat Kulit Cepat Tua

Beberapa kesalahan umum yang kita lakukan mungkin tampak sepele. Tapi, untuk jangka panjang bisa merusak kulit, membuat kulit lebij cepat tua atau penuaan dini. Berikut, beberapa kesalahan atau kebiasaan buruk yang harus dihindari.

1. Tidak mengoleskan Sunscreen

Kesalahan yang merupakan penyebab utama penuaan kulit. Sinar matahari adalah penyebab utama kulit menua. Sinar ultraviolet yang merusak kulit dapat penetrasi kaca, awan mendung, saat hujan atau saat turun salju. Sebagian ahli menganjurkan mengoleskan sunscreen bukan hanya ketika berada di luar ruangan, tapi juga ketika di dalam ruangan. Pilihan sunscreen spektrum luas yang memberi perlindungan terhadap sinar UVA dan UVB, dengan SPF paling kecil 30. Formula yang difortifikasi antioksidan mengandung ingredient seperti resveratrol, vitamin C, idebenone, atau coffee berry yang memberikan perlindungan tambahan.

2.  Mengabaikan tangan dan leher

Paparan sinar matahari yang berlebihan bukan hanya berefek pada wajah, tapi juga tangan dan leher. Area ini menunjukkan tanda-tanda penuaan seperti bintik hitam atau cokelat tua, kulit kering, dan kehilangan kekencangan atau kulit kendur. Rawat leher dan punggung  tangan seperti merawat wajah. Oleskan pelembap dan sunscreen. Saat ini tersedia produk khusus untuk leher dan tangan. Jika tak punya produk itu, anda juga bisa menggunakan produk untuk wajah.

3. Pengobatan Jerawat yang Salah

Mengobati jerawat hanya pada jerawatnya saja dengan obat yang tidak tepat bukan hanya tidak menyembuhkan jerawat, tetapi juga membuat kulit kering dan iritasi. Sebagian ahli dermatologi menganjurkan merawat seluruh wajah dengan pembersih atau pelembap yang memerangi jerawat sekali sehari. Langkah ini termasuk pencegahan terbaik jerawat muncul lagi.

4. Tidur tanpa membersihkan make up

Anda mungkin ingin segera tidur sesudah hari panjang penuh kesibukan atau pergi sampai malam tanpa membersihkan wajah. Sudah bukan rahasia lagi, tidak membersihkan wajah bisa menyebabkan jerawat. Di siang hari, toksin lingkungan seperti kotoran dan polusi menimbun di kulit dan invasi ke pori, yang bisa menyebabkan masalah kulit. Jadi, bersihkan wajah sebelum tidur. Gunakan pembersih yang baik untuk menyelamatkan kulit. Atau sediakan tissue pembersih wajah di dekat ranjang untuk mempermudah membersihkan wajah.

Kesalahan yang Membuat Kulit Cepat Tua

5. Menggunakan terlalu banyak produk secara bersamaan

Kita kerap mengira, makin banyak produk yang digunakan makin baik. Sebagai contoh, anda beli pelembap baru dan ternyata bagus. Anda menduga, jika pelembabnya bagus, kombinasi dengan serum, toner, dan krim malam pasti akan lebih baik. Padahal tidak seperti itu. Jika kulit anda jadi iritasi sesudah menggunakan sejumlah produk baru, anda tak tahu apa penyebab masalah dan menganggap semuanya membuat iritasi. Lebih baik gunakan satu per satu. Jika ingin menggunakan produk baru, tambahkan sesudah 2 minggu. Dengan cara ini, anda bisa mengenali penyebabnya secara lebih baik atau kombinasi apa yang membuat kulit bereaksi. Selain itu, juga akan menghemat dan hanya beli yang diperlukan.

6. Kurang Tidur

Tidak mendapatkan kecukupan tidur bisa membuat kulit menua secara dini. Untuk jangka pendek, efek yang terlihat adalah lingkarang hitam  dibawah mata dan kulit kurang cerah. Di siang hari, kulit terus diserang stressor, contohnya sinar ultraviolet dan polusi. Tidur sangat penting karena hormon stres turun di malam hari, memberi waktu kepada sel-sel untuk memperbaiki dan meremajakan diri. Selain itu, stres meningkatkan kadar hormon kortisol yang bisa meningkatkan produksi minyak dan menyebabkan jerawat. Jadi, pastikan mendapatkan jumlah tidur yang diperlukan.

SHARE
    Blogger Comment
    Facebook Comment

0 komentar:

Post a Comment