Blog ilmu bayoe ini tempat berbagi informasi seputar farmasi, kesehatan, dan lain-lain

Mempelajari Jenis-Jenis Alat Penampungan

Alat penampungan adalah alat untuk menampung darah, urine, dan feses. Berikut jenis-jenis alat penampungan.

1, Alat penampungan darah

Blood collecting pack terbuat dari plastik PVC sehingga umumnya disebut BLOOD-BAG. Blood Bag ada yang berisi cairan antikoagulansia ACD (acid citric + natrium citric + dextrose). CPD (acid citric+natrium citric + dextrose dan natrium bifosfat), atau larutan natrium sitrat 4%.
Mempelajari Jenis-Jenis Alat Penampungan

2. Alat penampungan Urine

Alat ini digunakan untuk menampung urine. Dipasarkan dengan merk DRAINAGE-BAG (Pabrik JMS), URO-GARD (Terumo). Urine bag khusus untuk anak-anak dan bayi, PEDIATRIC URINE COLLECTOR (ATOM-Jepang).
Mempelajari Jenis-Jenis Alat Penampungan

3. Alat Penampungan Feses

Alat penampungan feses disebut dengan COLOSTOMY BAG. Kegunaannya untuk menampung kotoran (feses), cairan atau gas yang keluar dari lubang usus buatan hasil pembedahan melalui otot dan kulit perut. Alat ini untuk mengganti fungsi normal dari rectum.
Pemakaian Colostomy bag dapat sementara atau juga selamanya, misalnya pada pasien yang terkena penyakit kanker rectumny harus diambil, dibedah.
Pemakaian colostomy bag disesuaikan dengan ukuran stoma (lubang ubatan pada otot dan kulit perut).
Mempelajari Jenis-Jenis Alat Penampungan
colostomy bag

4. COLOPLAS

Alat ini digunakan untuk menampung urine yang keluar dari lubang (stoma) buatan hasil pembedahan melalui obat dan kulit perut, dikarenakan saluran kencing yang normal yang keluar melalui alat kelamin teganggu fungsinya.
Coloplast juga disebut STOMA URINE BAG, bentuk dan cara pemakaiannya adalah serupa dengan Colostomy bag yang menampung feses.
coloplas
SHARE
    Blogger Comment
    Facebook Comment

1 komentar: